Selasa, 25 Oktober 2011

KEGAGALAN = HADIAH DARI TUHAN

Jika ada kesempatan berdiskusi dengan orang jepang, sebagian dari mereka akan bercerita hal terburuk dan sekaligus terbaik dalam sejarah bangsa jepang. Kejadian terburuk adalah saat Hiroshima dan Nagasaki di bom oleh pasukan sekutu pada tahun 1945. Peristiwa itu membuat mental sebagian besar orang jepang jatuh dan terpuruk hingga dasar. Namun disisi lain, peristiwa itu juga yang memberikan motivasi terbesar untuk mereka belajar sampai sekarang. Kini jepang telah menjadi bangsa yang maju dan terdepan di antara bangsa-bangsa lain.

Tidak mudah melihat sisi baik sebuah peristiwa yang tidak mengenakan. Jika kita adalah orang yang berpikiran untuk maju, kita diajak untuk menemukan bagian terbaik dari setiap peristiwa, termasuk saat kita sedang berjuang dengan berbagai kesulitan. TUHAN tidak pernah satu kalipun dengan sengaja menjerumuskan atau menyusahkan manusia. Jika TUHAN mengijinkan sesuatu yang buruk terjadi, sesungguhnya ada rencana besar dan indah didalam hidup kita. Tugas kita adalah mencari tahu dan menemukannya.

Banyak pengusaha memulai kesuksesannya dengan kebangkrutan. Banyak pemimpin besar memulai keberhasilannya dengan keterpurukan. Kalau begitu. Kita harus belajar dari mereka. Bisakah kita belajar melihat kegagalan sebagai hadiah dari TUHAN, hadiah yang akan memotivasi kita untuk bangkit dan menjadi lebih baik? Jangan pernah takut! Terimalah kegagalan dan temukanlah hal terbaik dari kegagalan itu.


Just Joke :

Itu bukan suami saya

Sepasang pria dan wanita sedang duduk berhadap-hadapan di suatu meja
restoran. Lalu tiba-tiba si pria melorot dari kursi & terhenyak di bawah meja.
“Nyonya,” seru si pelayan dengan sangat panik,
“Suami nyonya ada di bawah meja.”
“Bukan,” sahut si wanita, “Suami saya adalah orang yang baru masuk itu.”

Next : Wajib berusaha


Tidak ada komentar:

Posting Komentar